Hidup di Panti Asuhan, Tidak Menjadi Halangan dalam Meraih Prestasi

BERNASNEWS.COM — Tidak semua kehidupan di panti asuhan serba terbatas, namun bila ada kemauan yang tinggi tentu Tuhan akan memberi jalan terang. Itulah yang  dialami oleh Dominika Rahayuningsih,  Elisabeth Sekarningrum dan Laura Rasina Salvi, siswi Kelas IX di SMP Pangudi Luhur Boro, Kulonprogo DIY.

Ketiga siswa tersebut dari hasil pengumuman kejuaraan, Senin (28/12/2020), berhasil meraih Juara Pertama, Lomba Musikalisasi Puisi Berkelompok Tingkat SMP se-Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Lomba diselenggarakan oleh SMK Bumantara Muntilan Jawa Tengah, pada tanggal 21 Desember 2020.

Sementara itu, Veronika Apriliana Kusuma yang juga siswi Kelas IX di SMP Pangudi Luhur Boro, tidak mau kalah dengan teman lainnya, berhasil memenangkan Lomba Poster Tingkat SMP se-Kabupaten Magelang, sebagai Juara Pertama.

Keempat siswi berprestasi tersebut merupakan penghuni Panti Asuhan Putri Brayat Pinuji Boro, Kabupaten Kulon Progo. “Para siswi yang menjadi juara itu, mempunyai semangat belajar yang tinggi dan disiplin,” ungkap Sr.M.Christera OSF selaku Pimpinan Panti Asuhan  Putri Brayat Pinuji Boro, Rabu (30/12/2020).

Saling membantu dalam segala yang ditanamkan oleh pengasuh panti, imbuh Sr.M.Christera OSF, juga tidak lepas dari pembinaan yang baik dan benar. Selain mendapatkan trofi kejuaraan, para juara juga mendapat piagam penghargaan dan hadiah uang tunai. (zbd) 

Sumber: https://bernasnews.com

 

Tags :

bm

Panti Asuhan Brayat Pinuji Boro

PA Brayat Pinuji Boro

Panti Asuhan Putri Brayat Pinuji Boro merupakan salah satu Yayasan Sosial yang dikelola oleh Konggregasi Suster-suster St. Fransiskus (OSF).

  • Panti Asuhan Brayat Pinuji Boro
  • December 31, 1934
  • Boro Banjarasri Kalibawang Kulon Progo
  • pa.brayatpinuji@yahoo.co.id
  • 0851 0211 0434